Sunday, February 28, 2016

Mengaktifkan Jangan Lacak Tayangan Laman Sendiri untuk Custom Domain

jangan lacak tayangan laman sendiri costum domain

Gelap Terang - Ketika admin blog mengunjungi halamannya sendiri, otomatis juga bakalan terhitung sebagai pageviews di statistik blog. Yang menggunakan masih menggunakan domain blogspot, sangat mudah mengaturnya untuk jangan melacak tayangan halaman sendiri.

jangan lacak tayangan laman sendiri

Tapi bagi para blogger yang sudah menggunakan custom domain. Seperti com, org, net dan sebagainya. Maka akan terjadi error jika menekan button jagan lacak tanyangan laman anda sendiri.

mengaktifkan jangan lacak laman

Untuk mengatasi error seperti gambar diatas, khusus blogger yang menggunakan custom domain harus mencobanya dengan cara ini. Silahkan salin kode dibawah dan pastekan pada addres bar browser anda.
www.Domain_Anda.com/b/statsBlockingCookie?action=SET&callback=__gwt_jsonp__.P2.onSuccess
Ganti Domain_Anda dengan url blog anda dan tekan Enter. Jika berhasil akan menerima pesan seperti ini.
// API callback __gwt_jsonp__.P2.onSuccess({"status":"yes"});
Sekarang blog anda tidak akan lagi melacak tayangan laman sendiri. Jika anda ingin mengaktifkan di browser lain, tinggal lakukan lagi seperti proses diatas.

Artikel Terkait


EmoticonEmoticon